Beranda · Tentang · Hubungi Kami

Bagaimana Cara Dapat Untung di Saham

Kalau punya saham, kita bisa dapat untung dari mana? Pertanyaan ini akan menarik kalau kita bahas, bagi pemula yang ingin terjun ke dunia saham yang masih belum tahu bagaimana caranya.

Gimana sih orang yang punya saham bisa dapat profit? Untuk bisa mendapatkan cuan disaham ada dua cara. Pertama dari capital gain dan yang kedua dari dividen yang dibagikan rutin oleh perusahaan tempat kita investasi.

1. Dari capital gain (kenaikan harga saham). Untuk bisa mendapatkan profit, kita beli saham di harga murah dan jual di harga yang tinggi. Namun kita harus meneliti dahulu saham yang akan di beli, pastikan beli sahamnya yang sedang tren naik (uptrend), bukan yang sedang tren turun (downtrend). Beli saham downtrend itu ibarat menangkap pedang yang sedang jatuh, pasti akan sulit dan sakit. Untuk cari saham yang histori pergerakan harga sahamnya sedang uptren sangat mudah, kita bisa cari di google pencarian, aplikasi RTI Bussines ataupun di website sekuritas.

2. Dari Dividen (pembagian keuntungan perusahaan). Untuk bisa dapat untung dari dividen kita cukup membeli dan biarkan. Perusahaan biasanya akan membagikan dividen ke para investornya setiap tahun, ada yang setahun sekali, dua kali bahkan ada yang sampai 4 kali seperti perusahaan PT Selamat Sempurna Tbk (SMSM). Pastikan kita membeli saham yang rutin bagi dividen, jangan beli yang tidak membagikan dividen. Untuk cari saham yang secara histori rajin membagikan dividen caranya sama, yaitu kita bisa cari di google pencarian, aplikasi RTI Bussines ataupun di website sekuritas.


Kita Ambil contoh perusahaan Kalbe Farma, pada awal tahun 2020 sahamnya berada di harga 1600, sekarang saat tulisan ini dibuat tanggal 21 Februari 2023 harganya berada di 2300 jika dijual kita akan mendapat untung dari kenaikan harganya. Dan kalbe terus membagikan dividen setiap tahun sejak tahun 2020, jika tidak menjualnya besar kemungkinan kita akan terus mendapat dividen dan harganya terus berpotensi naik beberapa tahun ke depan.

Artikel keren lainnya:

Belum ada tanggapan untuk "Bagaimana Cara Dapat Untung di Saham"

Posting Komentar